Ditinjau
dari bahasa, konservasi berasal dari kata conservation, dengan pokok kata to
conserve (Bhs inggris) yang artinya menjaga agar bermanfaat, tidak punah/lenyap
atau merugikan. Sedangkan sumber dalam alam sendiri merupakan salah satu unsur
dari liungkungan hidup yang terdiri dari sumber daya alam hayati dan sumber
daya alam non hayati, serta seluruh gejala keunikan alam, semua ini merupakan
unsur pembentuk lingkungan hidup yang kehadirannya tidak dapat dipisahkan satu
dengan yang lainnya. Dari sedikit uraian tersebut diatas, maka konservasi
sumber daya alam dapat diartikan sebagai pengelolaan sumber daya alam yang
dapat menjamin pemanfaatannya secara bijaksana dan menjamin kesinambungan
pertsediaannyadengan tetap memelihara dan meningkatkan kualitas
keanekaragamannya.
Menurut
kemungkinan pemulihannya, kita mengenal 2 (dua) macam sumber daya alam, yaitu:
- Renevable, sumber daya alam yang dapat dipulihkan/ diperbaharui, yaitu sumber daya alam yang dapat dipakai kembali setelah diadakan beberapa proses. Contoh : air, pohon, hewan dll
- Anrenevable, yaitu sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui/ dipulihkan apabila dipakai terus menerus akan habis dan tidaka dapat diperbarui. Contoh : minyak bumi, batubara, Emas dll.
Pengertian
konservasi sumber daya alam dan ekosistemnya dapat mengandung tiga aspek, yaitu
:
- Perlindungan sistem penyangga kehidupan
- Pengawetan dan pemeliharaan keanekaragaman, jenis baik flora dan fauna beserta ekosistemnya.
- Pemanfaatan secara lestari bagi terjaminnya sumber daya alam hayati dan ekosistemnya.
Kendala
/ permasalahan dan upaya penanggulangannya dalam konservasi lingkungan. Dalam melaksanakan
pembangunan konservasi sumber daya alam, dan ekosistemnya masih ditemui kendala
pada umumnya diakibatkan oleh :
- Tekanan penduduk
- Jumlah penduduk Indonesia yang padat sehingga kebutuhan akan sumber daya alam meningkat.
- Tingkat kesadaran
- Tingkat kesadaran ekologis dari masyarakat masih rendah, hal ini dikarenakan tingkat pendidikan yang rendah dan pendapatan yang belum memadai. Sebagai contoh beberapa kawasan konservasi yang telah ditetapkan banyak mengalami kerusakan akibat perladangan liar / berpindah-pindah.
- Kemajuan teknologi :Kemajuan teknologi yang cukup pesat akan menyerap kekayaan (eksploitasi sumber daya alam) dan kurangnya aparat pengawasan serta terbatasnya sarana prasarana.
- Peraturan dan perundang-undangan
Peraturan
perundang-undangan yang ada saat ini belum cukup mendukung pembentukan kawasan
konservasi khususnya laut (perairan).
Agar
usaha pembangunan konservasi sumber daya alam dan lingkungan hidup di Indonesia
dapat mencapai harapan yang telah ditetapkan secara garis besar perlu ditempuh
upaya sebagai berikut :
- Intensifikasi pengelolaan kawasan konservasi
- Peningkatan dan perluasan kawasan konservasi sehingga mewakili tipe-tipe ekosistem yang ada.
- Recruitment dan peningkatan ketrampilan personel melalui pendidikan dan latihan.
- Peningkatan sarana dan prasarana yang memadai.
- Peningkatan kerjasama dengan isntansi lain didalam dan luar negeri.
- Penyempurnaan peraturan perundang-undanagn dibidang konservasi sumber daya alam dan lingkungan hidup.
- Peningkatan pengamanan dan pengawasan terhadap kawasan konservasi (dengan pemberian pal-pal batas) peradaran flora dan fauna.
- Memasyarakatkan konservasi ke seluruh lapisan masyarakat sehingga dapat berperan serta dalam upaya konservasi sumber daya alam dan lingkungan
Kawasan
konservasi adalah merupakan salah satu sumber kehidupan yang dapat meningkatkan
kesejahtreraan masyarakat Indonesia. Oleh karena itu usaha-usaha konservasi di
Indonesia haruslah tetap memegang peranan penting dimasa yang akan datang,
suatu hal yang perlu diperhatikan adalah bahwa usaha konservasi sumber daya
alam tersebut harus dapat terlihat memberikan keuntungan kepada masyarakat
luas, hal ini penting untuk mendapat dukungan dan partisipasi seluruh lapisan
masyarakat.
Definisi-definisi
- Sumber Daya Alam Hayati adalah unsur-unsur hayati dialam yang terdiri dari sumber alam nabati (tumbuhan) dan sumber daya alam hewani (satwa) yang bersama unsur non hayati disekitarnya secara keseluruhan membentuk ekosistem.
- Konservasi sumber daya alam hayati, adalah pengelolaan sumber daya alam hayati yang pemanfaatannya dilakukan secara bijaksana untuk menjaga kesinambungan persediaannya dengan tetap memelihara dan meningkatkan kualitas keanekaragaman dan nilainya.
- Ekosistem sumber daya alam hayati, adalah sistem hubungan timbal balik antara unsur dalam alam baik hayati maupun non hayati yang saling ketergantungan dan pengaruh mempengaruhi.
- Kawasan suaka alam, adalah kawasan dengan ciri khas tertentu baik didarat dan diperairan yang mempunyai fungsi pokok sebagai kawasan pengawetan keanekaragaman tumbuhan, satwa, dan ekosistemnya yang juga berfungsi sebagai wilayah penyangga kehidupan.
- Kawasan pelestarian alam, adalah kawasan dengan ciri khas tertentu baik didarat maupun diperairan yang mempunyai fungsi perlindungan sistem penyangga kehidupan, pengawetan keanekaragaman jenis tumbuhan dan satwa, serta pemanfaatannya secara lestari sumber daya alam hayati dan ekosistemnya.
- Kader konservasi dan pecinta alam, adalah seseorang atau sekelompk orang yang telah terdidik atau ditetapkan oleh isntansi pemerintah atau lembaga non pemerintah yang secara sukarela sebagai penerus upaya konservasi sumber daya alam hayati dan ekosistemnya, bersedia serta mampu menyampaikan pesan-pesan konservasi kepada masyarakat.
- Cagar alam, adalah hutan suaka alam yang berhubungan dengan keadaan alam yang khas termasuk alam hewani dan alam nabati yang perlu dilindungi untuk kepentingan ilmu pengetahuan dan kebudayaan
KONSERVASI SUMBER DAYA ALAM (KSDA)
Reviewed by KOPALA PIDIE ACEH
on
19.08
Rating:
Tidak ada komentar: